Seorang sopir taksi mengkritik polisi yang memberinya surat tilang karena tertidur saat mobil diparkir di taman. Sopir tersebut mengatakan seharusnya petugas mengecek apakah dia masih hidup atau tidak.
Steve Woodwards (41) tertidur sejenak di lahan parkir mobil yang kosong pada pukul 07.00 waktu setempat. Saat terbangun 20 menit kemudian, dia melihat surat tilang sudah terpasang di jendela mobilnya dengan denda sebesar 50 poundsterling atau sekira Rp690 ribu.
Woodward menuding polisi itu parkir ilegal karena seharusnya memeriksa terlebih dulu apakah sudah meninggal atau belum.
"Orang ini tidak berpikir apakah saya masih hidup atau tidak, bisa jadi saya dalam keadaan koma atau sedang sakit keras," cetusnya seperti dilansir Telegraph, Selasa (24/8/2010).
Pada surat tilang kecil itu terdapat tulisan yang dicetak kecil bahwa petugas harus melakukan pemeriksaan paling tidak tiga menit sebelum mengeluarkan surat tilang.
"Ini menunjukkan bahwa petugas tidak pernah perduli dengan kesejahteraan orang lain, dia hanya perduli dengan uang," katanya.
Woodwards pun setuju membayar denda tersebut namun tetap mengatakan bahwa tindakan petugas tersebut sangat bodoh.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar