Home » » 5 Kreasi Gaya Rambut Kuncir Yang Praktis

5 Kreasi Gaya Rambut Kuncir Yang Praktis

Saat rambut susah diatur, namun Anda tidak punya waktu banyak untuk menatanya, solusinya adalah dengan menguncir rambut. Untuk membuat tampilan lebih menarik, buatlah kreasi kunciran yang lebih stylish.

Untuk mengangkat penampilan rambut dengan cara yang mudah dan cepat, berikut ini terdapat lima gaya rambut yang bisa Anda tiru, seperti dikutip dari modern mom.

1. Ballerina Bun
Agar terlihat tetap stylish, buat kuncir dengan variasi ballerina bun. Buatlah sanggul di atas kepala. Sebelumnya, aplikasikan styling krim agar tatanan rambut tetap rapi. Setelah itu, tariklah rambut anda menjadi kuncir yang tinggi dan ikat dengan karet. Pelintirkan rambut Anda, lalu kuatkan dengan jepit. Tatanan rambut ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki rambut yang sulit diatur,
sehingga rambut akan terlihat tetap rapi.

2. Braided Chignon
Braided Chignon dikenal juga dengan rambut yang membentuk gulungan. Model rambut ini membentuk sanggul pada area tengkuk leher Anda. Agar tatanan Braided Chignon tetap aman, selipkan jepitan rambut. Model rambut ini terlihat sangat praktis, natural dan cocok digunakan pada siang hari dan
malam hari.

3. The Twist
Gaya rambut the twist cukup seksi untuk kencan. Anda akan terlihat berubah seketika dan tidak perlu takut tatanan rambut Anda rusak. Caranya sangat mudah, mulailah pada bagian bawah rambut Anda, gulungkan rambut lalu dirapikan dengan hairnet dan terakhir selipkan jepit rambut. Gaya ini terinspirasi gaya rambut ala model catwalk di Eropa.

4. Ponytail Glam
Anda akan tetap tampak seksi dan elegan dengan tatanan rambut kuncir kuda yang simpel. Caranya, sisir rambut ke arah belakang dari pertengahan garis rambut dan atas kepala. Saat rambut sudah berkumpul, semprotkan sedikit hair spray, kemudian kuncirkan. Tarik sedikit rambut Anda keluar, agar kunciran tidak terlalu kencang yang dapat mengakibatkan rambut mudah rontok.

5. Braid
Jika Anda memiliki rambut panjang, Anda dapat membuatnya terlihat cantik dengan mengepangnya. Buatlah satu kepang kebelakang kepala, caranya dengan membagi rambut Anda menjadi tiga bagian dan mulailah untuk mengepang bagian tersebut. Anda juga bisa menyematkan jepit atau kunciran berhiasan seperti bunga pada ujung kepangan Anda. Model rambut anyam ini dapat dibuat menyamping ke kanan
atau ke kiri agar tampilannya lebih menarik.

Sumber : us.wolipop.com
Share this article :

0 comments:

 
Support : Anas Arema.co.nr | Maya Chentil.co.nr | Maskolis | Johny Portal | Johny Magazine | Johny News | Johny Demosite
Copyright © 2011. Blog Berita Dan Info Online - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger