Asam lemak tak jenuh minyak zaitun mengandung antioksidan yang bisa perkuat akar rambut.
Sejuta manfaat bisa didapatkan dari minyak zaitun. Salah satunya adalah mengatasi masalah rambut rontok yang sangat menjengkelkan. Asam lemak tak jenuh pada minyak zaitun mengandung antioksidan dan vitamin yang bisa memperkuat akar rambut Anda.
Bukan hanya itu, minyak zaitun juga akan membuat rambut lebih bersinar, tidak kering dan melembabkan folikel rambut sehingga rambut tidak mudah patah. Minyak zaitun memiliki sifat membersihkan yang sangat baik untuk kesehtan kulit kepala. Hal ini dapat juga mencegah pembentukan hormon DHT, yang membuat pertumbuhan rambut menjadi sangat tipis.
Bagi Anda yang sering bergonta-ganti warna rambut dan terpapar zat kimia, perawatan rambut dengan minyak zaitun merupakan pilihan yang tepat. Paparan zat kimia membuat kulit kepala menjadi tidak sehat dan bisa memengaruhi kualitas rambut yang tumbuh dan hal itu bisa dicegah dengan menggunakan minyak zaitun.
Cara terbaik untuk menggunakan minyak zaitun adalah dengan menghangatkannya dalam tungku kecil. Lalu, tempelkan di kulit kepala sambil dipijat hingga merata. Kemudian, tutup dengan handuk atau shower cap untuk membantu penyerapan ke dalam kulit kepala.
Diamkan selama sekitar 30 menit kemudian bersihkan dengan sampo. Tidak perlu menggunakan conditioner karena rambut sudah menjadi lebih lembut, lebih kuat dan bersinar dari biasanya.
Anda juga bisa mengolah minyak zaitun menjadi masker rambut. Campurkan saja dengan bahan lain seperti bubuk kayu manis, madu atau putih telur. Oleskan pada rambut hingga ujungnya, kemudian bersihkan dengan sampo. Untuk perawatan rambut, sebaiknya pilih minyak zaitun jenis "extra virgin".
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar